TAMPILAN BELAKANG MOTOR AEROX LEBIH TAJAM
Salah satu desain unik yang ada pada Yamaha Aerox adalah pada bagian belakangnya. Yup, Yamaha Aerox 125LC ini memeliki desain pegangan tangan belakang atau handle belakang yang tersembunyi. Sekilas, konsep pegangan tangan seperti ini mirip yang ada pada motor sport Yamaha, seperti New Vixion Lightning atau Yamaha YZF-R15
Yamaha sendiri memang punya alasan mengapa mereka mendesain pegangan tangan Aerox 125LC seperti itu. Menurut Head of Automatic Standard and Premium Brand PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Radityo Andi Dharma, motor Yamaha Aerox 125LC memang terlihat lebih bagus tanpa besi pegangan penumpang belakang yang biasa melingkar di belakang jok.
Bahwa model handle belakang yang berada di bawah jok akan membuat Yamaha Aerox tampil lebih dinamis.
Jadi kesannya lebih aerodinamis, slim dan compact,
Konsep desain Yamaha Aerox 125LC sendiri memang terinspirasi dari motor sport Yamaha. Pada bagian depan, Arox memiliki desain runcing sehingga diklaim lebih aerodinamis. Kemudian, untuk memaksimalkan visibilitas saat berkendara, lampu depan Aerox 125 LC didesain dengan menggunakan lampu LED.
Untuk menambah kesan sporty pada Aerox, Yamaha pun menyematkan fitur khas motor balap, seperti speedometer, odometer, indikator mesin, high beam, flasher, water temperature dan indikator bahan bakar dibuat dengan tampilan sporty.
ementara untuk sektor ruang dapur pacu, mesin Yamaha Aerox 125LC didukung oleh mesin berkapasitas 125 cc berteknologi liquid cooled, yakni sistem pendingin mesin bertipe cairan dengan menggunakan radiator. Teknologi ini membuat Yamaha Aerox 125LC tampil beda untuk segmen matik, karena kebanyakan para kompetitor maish menggunakan sistem bahan bakar udara. Konsep ini membuat Aerox benar-benar memiliki citarasa ala sepeda motor bergenre sport khas pabrikan Garpu Tala tersebut.
No comments:
Post a Comment