Mengarsipkan apa saja

TAMPILAN AEROX YANG MENAWAN

TAMPILAN AEROX YANG MENAWAN

Baru-baru ini, di ajang Jakarta Fair Kemayoran 2016, Yamaha Aerox 125LC versi livery Movistar Yamaha MotoGP telah diluncurkan secara resmi. Penampilan barunya, kini terlihat lebih segar dan juga menarik oleh dominasi warna birunya. Yang membuatnya membawa kesan berbeda, Yamaha Aerox terbaru ini merupakan skuter matik pertama yang mengenakan jubah ala MotoGP. Jadi, selain lebih segar tentu juga lebih sangar, bukan?

Seperti informasi yang dirangkum dari Okezone, Selasa (21/06/2016) tertulis bahwa Masykur mengatakan pihaknya pernah menyematkan jubah ala sepeda motor balap pada produk lain, hanya saja bukan Movistar Yamaha MotoGP.
“Baru pertama kali, karena Yamaha Aerox telah diposisikan sebagai naked bike matik Yamaha Indonesia.” Begitulah yang dikatakan oleh Muhammad Masykur, selaku perwakilan dari PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Meski sebelumnya, pernah menggunakan jubah sepeda motor balap pada skuter matik, namun Masykur mengungkapkan pada saat itu Yamaha Racing Team masih belum Movistar.
Sebagai informasi yang perlu diketahui, Yamaha Aerox 125LC Leivery MotoGP ini ditawarkan dengan harga mulai Rp18,6 juta. Harha tersebut memang lebih mahal dibandingkan Yamaha seri Aerox 125LC versi biasa. Selisihnya sekitar Rp400 ribuan. Pasalnya, untuk Aerox 125LC versi standar hanya dibanderol seharga Rp18,2 juta.
Secara spesifikasi, memang tidak ada perbedaan sama sekali. Baik antara Yamaha Aerox 125LC versi biasa dan versi MotoGP. Artinya, perubahan yang dilakukan pada bagian eksteriornya saja, yaitu dengan jubah baru Movistar MotoGP.
Yamaha Aerox 125LC ini sendiri pertama kali diluncurkan adalah pada awal tahun 2016, yaitu Januari lalu. Untuk permesinan, skuter matik ini membawa mesin 125 cc dengan performa yang lebih powerfull.
Dari namanya saja telah jelas bahwa Aerox bukan skutik sembarangan. Label ‘LC’ yang menempel pada namanya jelas menunjukkan bahwa skuter matik terbaru lansiran Yamaha ini akan bernuansa sporty, layaknya New V-ixion Lightning yang juga memiliki label ‘LC 4V’ pada namanya. Nah, sudah terbukti, bukan sisi sporti dari Aerox 125LC?
Share:

No comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

Recent Posts

Featured Post

MOTOR YAMAHA YANG PENSIUN

MOTOR YAMAHA YANG PENSIUN Perlahan namun pasti, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) mulai meninggalkan varian skuter matik be...