Mengarsipkan apa saja

Harga dan Spesifikasi All new Yamaha R15 tahun 2017

Review Yamaha R15 
posted by: google image

Untuk yang mau bersabar kini Yamaha mengeluarkan seri Yamaha New R15 terbarunya dengan desain yang hampir semuanya mengalami perubahan yang sangat sporty pastinya, untuk yang sudah terlanjur beli model lama bersabarlah hehehe ^_^ justkid ya.
 
Image result for new yamaha r15
 image by rushlane
Akhirnya per hari ini, Yamaha Indonesia merilis harga Resmi untuk All New Yamaha R15 facelift 2017 pada situs resminya dengan bandrol harga Rp 34.500.000 untuk OTR Jakarta, angka ini tentu sesuai dengan prediksi juga bocoran sebelumnya, jika Harga R15 fecalift ini akan naik sekitar 3 sampai 4jutaan rupiah dari versi lawas yang hanya Rp 30,5jutaan… Dan berikut penampakan bandrol harganya beserta motor R series lainnya :

Dan dengan dirilisnya harga tersebut menjawab pertanyaan kita tentang misteri harga motor sport fairing terbaru yang mulai di perkenalkan awal tahun lalu di sirkuit Sentul bersamaan dengan kedatangan pembalap Motogp Maverick Vinales. Dan jika pemirsa yang berminat langsung saja ikutan inden online yang akan mulai dilakukan pada tanggal 1 April mendatang, caranya bisa lihat di artikel yang sudah saya buat sebelumnya yakni di inden online yamaha… Namun sayangnya unit pertama yang akan dijual sangat terbatas yakni hanya 155 unit saja, namun pemirsa yang ikutan inden online akan mendapatkan hadiah menarik yakni berupa T-shirt VR46 yang pastinya akan klop dengan motor Yamaha yang memiliki desain ala motornya Rossi ini nantinya, hehe…
Mengenai harganya sendiri ternyata jika kita bandingkan dengan produk sekelas seperti dengan harga Honda CBR150R tentu sangat tipis sekali pemirsa,

Image result for new yamaha r15Image result for new yamaha r15
 Namun tentu motor yang memiliki kode produksi Yamaha BK6 ini memiliki value lebih dalam segi fitur, seperti Suspensi depan Upside Down, swing arm banan, ban yang lebih lebar, speedo LCD digital yang lebih lengkap, lampu depan belakang LED, adanya lampu hazard dan dengan mesin 155cc yang dipadukan teknologi Variable Valve VVA dan Assist & slipper clutch yang menghasilkan power 19,3 PS juga menjadi motor sport dengan power tertinggi dikelasnya.. Dan terakhir, harga Yamaha YZF-R15 terbaru ini berlaku bagia semua pilihan warna pemirsa, jadi tidak ada versi SE dari motor sport fairing yang pakai satang underyoke ini pemirsa… Dan untuk lengkapnya simak gambar pilihan warnanya dibawah ini, semoga berguna…

posted by: Automotif Inspiration
Copy Right Warungasap.net 
Share:

No comments:

Post a Comment

Popular Posts

Recent Posts

Featured Post

MOTOR YAMAHA YANG PENSIUN

MOTOR YAMAHA YANG PENSIUN Perlahan namun pasti, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) mulai meninggalkan varian skuter matik be...